Setetes Dakwah

Bacaan Surat Al Maun Arab Latin dan Terjemahannya

Surat Al Maun - Surah Al-Ma'un الْمَاعُونَ, adalah surat ini ke-107 dalam Al-Qur'an. Diturunkannya di Makkiyah dan terdiri dari  7 ayat.  Al Maa'uun itu sendiri berarti bantuan penting atau hal-hal berguna, diambil dari ayat terakhir dari surah ini.  Pokok isi surah menjelaskan ancaman terhadap mereka yang tergolong menodai agama yakni mereka yang menindas anak yatim, tidak menolong orang yang meminta-meminta, riya' (ingin dipuji sesama manusia) dalam salatnya, serta enggan menolong dengan barang-barang yang berguna. 

Berikut ini adalah 

Bacaan Surat Al maun 





بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمنِ الرَّحيمِ

Dengan menyebut nama Allah Yang Maha Pemurah lagi Maha Penyayang.

أَ رَأَيْتَ الَّذي يُكَذِّبُ بِالدِّينِ (1)
Tahukah kamu ( orang ) yang mendustakan agama. (1)

فَذلِكَ الَّذي يَدُعُّ الْيَتيمَ (2)
Itulah orang yang menghardik anak yatim,(2)

وَ لا يَحُضُّ عَلى‏ طَعامِ الْمِسْكينِ (3)
Dan  tidak menganjurkan memberi makan orang miskin.(3)

فَوَيْلٌ لِلْمُصَلِّينَ (4)
Maka kecelakaanlah bagi orang-orang yang salat,(4)

الَّذينَ هُمْ عَنْ صَلاتِهِمْ ساهُونَ (5)
(Yaitu) orang- orang yang lalai dari salatnya,(5)

الَّذينَ هُمْ يُراؤُنَ (6)
Orang- orang yang berbuat ria.(6)

وَ يَمْنَعُونَ الْماعُونَ (7)
Dan  enggan ( menolong dengan ) barang berguna.(7)


 Bacaan Surat Al Maun Latin


1) ARO_AITAL-LADZI YUKADZ-DZIBU DID-DI_N
2) FADZA_LIKAL-LADZI YADU’UL YATI_M
3) WALA_YA'HUDH-DHU_ALA_ THO’AMIL MISKI_N
4) FAWAILUL LILMUSHOLLI_N
5) AL-LADZI_NA HUM’AN SHOLA_TIHIM SA_HUN
6) AL-LADZI_NA HUM YURO_’UN(A)
7) WAYAMNA’U_NAL MA_'U_N


Tafsir Surat al Maa'uun (Barang Yang Berguna)


Tafsir Surat al Maa'uun ayat 1

{أَرَأَيْت الَّذِي يُكَذِّب بِالدِّينِ} بِالْجَزَاءِ وَالْحِسَاب أَيْ هَلْ عَرَفْته وَإِنْ لَمْ تَعْرِفهُ
001. (Tahukah kamu orang yang mendustakan hari pembalasan?) atau adanya hari hisab dan hari pembalasan amal perbuatan. Maksudnya apakah kamu mengetahui orang itu? Jika kamu belum mengetahui:
---------------------------------------------------------------------------------------
Tafsir Surat al Maa'uun ayat 2

{فَذَلِكَ} بِتَقْدِيرِ هُوَ بَعْد الْفَاء {الَّذِي يَدُعّ الْيَتِيم} أَيْ يَدْفَعهُ بِعُنْفٍ عَنْ حَقّه
002. (Maka dia itulah) sesudah huruf Fa ditetapkan adanya lafal Huwa, artinya maka dia itulah (orang yang menghardik anak yatim) yakni menolaknya dengan keras dan tidak mau memberikan hak yang seharusnya ia terima.
---------------------------------------------------------------------------------------
Tafsir Surat al Maa'uun ayat 3

{وَلَا يَحُضّ} نَفْسه وَلَا غَيْره {عَلَى طَعَام الْمِسْكِين} أَيْ إِطْعَامه نَزَلَتْ فِي الْعَاصِي بْن وائل أو الوليد بن المغيرة
003. (Dan tidak menganjurkan) dirinya atau orang lain (memberi makan orang miskin) ayat ini diturunkan berkenaan dengan orang yang bersikap demikian, yaitu Al-'Ash bin Wail atau Walid bin Mughirah.
---------------------------------------------------------------------------------------
Tafsir Surat al Maa'uun ayat 4

{فويل للمصلين}
004. (Maka kecelakaanlah bagi orang-orang yang salat.)
---------------------------------------------------------------------------------------
Tafsir Surat al Maa'uun ayat 5

{الَّذِينَ هُمْ عَنْ صَلَاتهمْ سَاهُونَ} غَافِلُونَ يُؤَخِّرُونَهَا عن وقتها
005. (Yaitu orang-orang yang lalai dari salatnya) artinya mengakhirkan salat dari waktunya.
---------------------------------------------------------------------------------------
Tafsir Surat al Maa'uun ayat 6

{الذين هم يراؤون} فِي الصَّلَاة وَغَيْرهَا
006. (orang-orang yang berbuat ria) di dalam salatnya atau dalam hal-hal lainnya.
---------------------------------------------------------------------------------------
Tafsir Surat al Maa'uun ayat 7

{وَيَمْنَعُونَ الْمَاعُون} كَالْإِبْرَةِ وَالْفَأْس والقدر والقصعة

007. (Dan enggan menolong dengan barang yang berguna) artinya tidak mau meminjamkan barang-barang miliknya yang diperlukan orang lain; apalagi memberikannya, seperti jarum, kapak, kuali, mangkok dan sebagain


Demikianlah Bacaan dan Tafsir Surat Al Maun - Ayat 1 - 7, Semoga bermanfaat. Silahkan anda baca dengan tartil. terimakasih
Tag : Al Qur'an
0 Komentar untuk "Bacaan Surat Al Maun Arab Latin dan Terjemahannya"

Back To Top